Waspadai pohon tumbang
Manado – Cuaca hujan disertai angin kencang yang terjadi akhir-akhir ini patut diwaspadai oleh masyarakat.
Anggota DPRD Sulut, Rocky Wowor mengingatkan warga menghindari bepergian disaat cuaca hujan dan berangin kencang.
“Paling berbahaya kejadian pohon tumbang akibat angin kencang. Sudah banyak korban akibat pohon tumbang,” ujar Rocky Wowor kepada BeritaManado.com, Senin (4/7/2016).
Untuk menghindari korban jiwa akibat pohon tumbang, anggota Fraksi PDIP ini juga mengingatkan pemerintah kota terus melakukan penebangan cabang pohon yang sudah lebat terutama pohon di tepi jalan.
“Cabang yang dipotong akan mengurangi beban pohon sehingga tidak mudah roboh. Begitupula pohon yang sudah tua harus ditebang dan diganti pohon baru,” jelas Wowor. (jerrypalohoon)