Bitung, BeritaManado.com – Anggota DPRD Kota Bitung, Indra Wira Ferna Ondang meminta himbaun pemerintah terkait ibadah perayaan Natal tak perlu dipolemikkan.
Apalagi kata dia, himbauan pembatasan ibadah Natal dari pemerintah sampai harus dikait-kaitkan atau dibandingkan dengan tahapan Pilkada yang sudah lewat.
“Himbauan pemerintah tujuannya menjaga keselamatan kita semua di tengah pandemi covid-19 yang saat ini mengalami peningkatan kasus signifikan,” kata Indra, Kamis (24/12/2020).
Indra juga mengatakan, sangat tidak elok himbauan itu dipolemikkan dan menjadi bahan perdebatan adu argumen serta dalil di media sosial hanya karena pembatasan saat ibadah perayaan Natal.
“Kita harusnya lebih bijak dan sadar bahwa pademi covid-19 saat ini kasusnya makin meningkat sehingga perlu kerjasama semua pihak untuk menerapkan protap kesehatan,” katanya.
Ditambah lagi kata kader Partai NasDem ini, pembatasan saat ibadah dan perayaan Natal dari pemerintah sifatnya hanya himbauan yang dikembalikan ke tiap pribadi apakah mau mengikuti atau tidak.
“Kalau memang ada jaminan protap kesehatan kenapa harus takut. Intinya, pemerintah saat ini sementara berupaya menekan angka kasus covid-19 dan itu harus kita dukung bersama, bukan malah adu argumen,” katanya.
Terlepas dari himbauan pemerintah soal perayaan Natal, Indra atas nama pribadi dan keluarga menyampaikan Selamat Natal serta selamat menyosong tahun baru 2021.
“Mari rakayakan Natal dan menyongsong tahun baru dengan protap kesehatan pencegahan covid-19 secara disiplin,” katanya.
(abinenobm)