Sangihe, BeritaManado.com-Dana Desa (Dandes) merupakan bantuan dari Pemerintah Pusat bagi Daerah guna mensejahterahkan masyarakat. Penggunaan Dandes disetiap Kampung/Dasa sangat berarti bila digunakan sesuai kebutuhan.
Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Sangihe Helmud Hontong SE ME mengingatkan, agar setiap Kapitalaung di Sangihe dapat menggunakan Dandes dengan sebaik mungkin. Karena Dandes sendiri diperuntuhkan untuk kepentingan masyarakat.
Menurut Wabup, penggunaan Dandes disetiap Kampung itu sudah menjadi sebuah keharusan. Sehingga masyarakat benar-benar merasakan dampak positif dari Dandes.
“Diharapkan teman-teman Kapitalaung dapat mengelola Dandes dengan baik. Gunakanlah sebaik mungkin untuk kepentingan masyarakat,” ujar Hontong belum lama ini.
Ditambahkan Wabup, Kapitalaung mampu beradaptasi serta dapat berloordinasi dengan instansi terkait. Supaya pelaksanaan Dandes itu transparan, masyarakat dapat mengetahui.
“Ikuti aturan dan ketentuan yang berlaku, sehingga hasil yang sudah dibuat bisa dirasakan masyarakat. Berusaha bijaksana dalam pengelolaan dan lakukan dengan benar untuk membangun desa,” pungkasnya.
(Christ)