Manado, BeritaManado.com – Pdt. Dr. Hein Arina terpilih sebagai Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) periode pelayanan 2018-2022.
Sidang Paripurna Majelis Sinode GMIM Ke-79 yang dipimpin Olly Dondokambey sebagai ketua panitia, digelar di Grand Kawanua Convention Center Manado, Rabu (21/3/2018), pada pemilihan sistem e-votting, Pdt. Hein Arina meraup 1110 suara, mengungguli Pdt. Dr. Hendry Runtuwene STh, MSi yang meraih 466 suara, Pdt. Rembang MTh 96 suara dan Pdt. David 9 suara.
Syamas Meiske Pangemanan, bendahara jemaat GMIM Alfa-Omega Rumengkor memberi apresiasi pemilihan berlangsung demokratis sekaligus mengucapkan selamat kepada Pdt. Hein Arina yang menjadi nahkoda baru GMIM.
“Tentu sebagai jemaat GMIM kita patut bersyukur proses pemilihan dengan berbagai dinamika berlangsung demokratis. Siapapun yang terpilih itu adalah pilihan Tuhan. Pesta iman GMIM ini menjadi momentum kerja pelayanan kedepan lebih baik,” tukas Meiske Pangemanan.
(JerryPalohoon)