
TOMOHON, beritamanado.com – Pemerintah Kota Tomohon melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-112 yang dilakukan secara virtual, Rabu (20/5/2020) diikuti unsur pemerintahan daerah.
Wali Kota Tomohon melalui Sekretaris Kota Ir Harold Lolowang MSc di Command Center Mall Pelayanan Publik Wale Kabasaran mengucapkan selamat memperingati serta memaknai akan Hari Kebangkitan Nasional 2020.
“Kepada seluruh komponen masyarakat Kota Tomohon kami berharap tetap semangat dalam membangun bangsa, disisi lain di tengah Pandemi COVID-19 saat ini kita bersemangat dalam melaksanakan mematuhi apa yang menjadi maklumat pemerintah terkait penanggulangan penyebaran COVID-19 di Kota Tomohon,” tuturnya,
Sementara itu Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate mengatakan, peringatan yang berlangsung dalam situasi Pandemi COVID-19 akan menjadi momentum bagi seluruh bangsa Indonesia untuk bangkit dalam optimisme normal baru.
“Saat ini bangsa sedang memanggil kita untuk bersatu padu untuk bangkit dalam optimisme normal baru. Kita harus membiasakan diri dengan cara hidup baru. Tetap produktif di tengah Pandemi COVID-19. Terbiasa menerapkan protokol kesehatan, protokol transportasi dan protokol lainnya. Meskipun ada perubahan standar dalam mekanisme kerja, belajar maupun aktivitas lainnya,” ajak Plate.
(ReckyPelealu)