
Tomohon, BeritaManado.com — Pemerintah Kota Tomohon menggelar Pencanangan Vaksinasi Tahap 2 Bagi Pelayan Publik dan Lansia, Sabtu (6/3/2021) di Teriminal Beriman, Tomohon.
Ketiga Pimpinan kota Bunga, Yakni Wali Kota, Caroll Senduk, Wakil Wali Kota Wenny Lumentut, dan Pjb Sekertaris Kota, Jemmy Ringkuangan ikut menerima vaksin dari Sinovac tersebut.
Wali Kota Tomohon, Caroll Senduk kemudian mengatakan dalam sambutannya, untuk masyarakat tetap selalu terapkan protokol kesehatan.
“Walau sudah divaksin, mari kita tetap menerapkan protoko kesehatan,” ujar Caroll Senduk.
Ia menambahkan, untuk bersama menyukseskan vaksinai tahap kedua ini.
“Mari sukseskan vaksinasi ini. Mari kita bertekad kesehatan pulih, ekonomi bangsa pulih,” tambahnya.
Kemudian, Senduk pun berterimakasih, semua pihak yang telah menyukseskan semua ini.
“Terimakasih kepada semua pihak yang membantu menyuskseskan vaksinasi di kota Tonohon,” tandasnya.
Selain ketiga pimpinan kota bunga, para istri juga mendapat vaksinasi, dan diikuti Pejabat publik dan pelayan publik serta lansia.
Sedangkan untuk jumlah dosis yang disediakan sebanyak 208 dosis.
(Dedy Dagomes)