Airmadidi-Melonjaknya harga daging sapi secara nasional, rupanya tidak berpengaruh di Kabupaten Minahasa Utara (Minut).
Kepala Dinas Perindustrian dan Peerdagangan (Disperindag) Minut Rivino Dondokambey melalui Kabid Perdagangan Sevana Turangan mengatakan, harga daging sapi di Minut saat ini mencapai Rp100 ribu per kilogram (Kg) atau naik Rp40 ribu dari harga sebelumnya Rp60 ribu per Kg.
“Jelang lebaran harga daging sapi menjadi Rp100 ribu per Kg, tapi untuk Minut harga ini tidak banyak berpengaruh karena konsumsi daging sapi di Minut relatif sedikit,” jelas Turangan, Minggu (5/6/2016).
Selain daging sapi, Turangan menambahkan, harga beberapa komoditi pangan juga mulai naik tipis.
Untuk daging ayam Rp25.000 per Kg, cabe merah bervariasi Rp44.000 sampai Rp56.000 per Kg, telur ayam Rp1100 sampai Rp1500 per butir, minyak goreng curah Rp13.000 per Kg, gula pasir Rp15.000 per Kg, tomat Rp7000 per Kg, bawang merah Rp44.000 per Kg, bawang putih Rp45.000 per Kg.
“Tim kami tetap akan memantau harga pasar juga menjaga ketersediaan stok. Rencananya, jelang Lebaran juga akan digelar pasar murah, kerjasama dengan Bulog dan Diperindag Sulut,” pungkas Turangan.(findamuhtar)