Manado, BeritaManado.com — Melonjaknyl a harga cabe atau rica hingga Rp150 ribu per kilogram di Sulut, dikhawatirkan memicu inflasi yang serius.
Belum lagi dengan kenaikkan beberapa bahan pokok seperti gula pasir dan pembatasan pembelian beras dua kantong (ukuran 5 kilogram).
Pdt Billy Johannis, seorang tokoh agama di Sulut, meminta agar Gubernur Oly Dondokambey sesegera mungkin memasok bahan baku rica dari Semarang dan Surabaya.
Upaya itu, kata Pdt Billy, untuk mencegah terjadinya gejolak di masyarakat terutama umat Kristiani yang akan menghadapi perayaan Natal.
“Bahkan saya berharap pihak kepolisian segera menurunkan tim khusus untuk memeriksa. Jangan sampai ada oknum pengusaha yg menimbun beras dan kebutuhan pokok lainnya dan dibeli oleh caleg-caleg guna mencari suara dengan memberikan sembako,” tegas Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah (BPMW) Likupang ini.
Ia menuturkan, menyongsong Natal seperti sekarang, umumnya beras, gula dan tepung menjadi laris manis karena pemberian diakonia di kolom-kolom jemaat gereja.
Pdt Billy dan percaya Gubernur Olly Dondokambey mampu mengantisipasi masalah ini.
“Karena beberapa tahun lalu ketika harga rica tembus Rp150 ribu per kilogram. Pak Olly langsung datangkan rica dari Surabaya dengan menggunakan pesawat Hercules. Masyarakat tidak perlu cemas, sebab saya yakin kondisi ini segera teratasi,” tandasnya.
(Alfrits Semen)