Manado – “Kehidupan generasi muda saat ini seharunya mampu memberikan teladan serta panutan dalam semua lini kehidupan.” Demikian dikatakan oleh Harfika Boky saat diwawancarai beritamanado.
Cewek kelahiran 9 September 1991 yang saat ini tercatat sebagai mahasiswi Fakultas Kedokteran Program Studi Kedokteran Gigi Universitas Sam Ratulangi Manado ini kemudian mengungkapkan bahwa saat ini bagi generasi muda dibutuhkan ketegasan.
“Saat ini bagi generasi muda dalam mengahadapi berbagai tantangan di era globalisasi ini diperlukan sikap tegas dalam meminimalisir berbagai persoalan. Sebab generasi muda sering tak bersikap ketika diperhadapan pada permasalahan pergaulan,” lagi kata Fika sapaan akrabnya dengan senyuman.
Cewek berparas cantik ini, selain menjalankan kesibukan sebagai mahasiswi di Unsrat. Dia juga terlibat aktif dalam berbagai organisasi kemahasiswaan di kampus dan organisasi kepemudaan di luar kampus.(*gn)