
MANADO – Kampanye tatap muka pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Manado, Hanny Joost Pajouw dan Gregorius Tonny Rawung (HJP deng ToRang) ke Perkampungan Cempaka di Kelurahan Molas, Kecamatan Bunaken, Selasa (15/09/2015) kemarin, mendapat sambutan luar biasa.
Hampir seribuan warga Cempaka berjubel memadati arena kampanye tatap muka. Mereka antusias ingin bertemu muka langsung dengan HJP deng ToRang.
“Kerinduan saudara-saudara saya penuhi dengan datang langsung ke sini. Saya tahu masalah utama yang dihadapi warga Cempaka, yaitu status tanah yang sampai saat ini tidak jelas. Benarkah?!,” tandas Hanny Joost Pajouw (HJP) yang diiyahkan seluruh warga.
Seperti diketahui, sekira 20-an tahun status tanah permukinan warga Cempaka tak ada kejelasan. Warga pernah mengurus kejelasan status tanah mereka, namun sejauh itu tetap ditolak pemangku wewenang.
“Saya tahu status tanah ini bekas HGU yang masih dikuasai orang lain. Jika saya menjadi Walikota Manado, saya cari investor untuk membayar gantiruginya. Kemudian warga nyicil kepada investor dengan yang harga murah. Itu saya jamin terselesaikan 4 tahun kepemimpinan HJP deng ToRang!!,” tandas Hanny yang disambut haru segenap warga.
Pengakuan Sontje Birai (52), warga Cempaka, sekira 15 tahun dia mengurus status tanah yang didiaminya, namun tak ada jalan keluarnya. Solusi yang ditawarkan HJP deng ToRang, sangat diharapkan seluruh warga permukiman Cempaka.
“So tiga walikota terlewati, tetapi masalah Cempaka nyanda ada jalan keluar. Saya bersama warga Cempaka yakin pak Hanny dan Tonny dapat membantu kami. Dan kami setuju solusi seperti yang dijanjikan pak Hanny itu,” ujar Sontje didampingi warga lainnya.
Senada dikatakan Opo Roleh, juga warga setempat, keseriusan Hanny-Tonny diyakini solusi berani yang diterima warga permukiman Cempaka.
Olehnya warga sangat bersimpati atas perhatian yang disampaikan pasangan HJP deng ToRang.
“Solusi yang ditawarkan HJP sangat menarik perhatian warga. Solusi HJP nantinya dibayar dengan dukungan setimpal dari warga,”ujar Roleh.
Hadir bersama HJP deng ToRang saat temu warga tersebut, antaranya Djenri Keintjem, Richard Sualang, Stien Kambey, Pingkan Nuah, dan Ketua Nasdem Kota Manado, Gilbert Eman yang merupakan putra tercinta mantan Walikota Manado, NH Eman.(ads)