
Minsel, BeritaManado.com – Bupati Franky Donny Wongkar SH memimpin Forum Konsultasi Publik, penyusunan Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Tahun 2025.
Acara yang dihadiri oleh Plt Ketua DPRD Minsel Stefanus Lumowa dan Sekdakab Minsel Glady Kawatu ini, dilaksanakan di Aula Waleta Kantor Bupati Minsel, pada Rabu (24/1/2024).
Dalam sambutannya, Bupati Franky Wongkar mengatakan bahwa kegiatan ini adalah merupakan amanat dari peraturan perundang-undangan.
“Kegiatan ini juga mempunyai kedudukan, peran yang sangat strategis dalam rangka kita menyelenggarakan pemerintahan di Kabupaten Minahasa Selatan pada Tahun 2025,” ungkap Bupati Minsel.
Lanjut Bupati Minsel, juga kegiatan ini merupakan penjabaran tahunan dari Visi, Misi, Program dan Kegiatan yang telah ditetapkan bersama oleh DPRD.
“Rancangan Awal ini, merupakan adalah merupakan dasar dalam kita menyusun RKPD yang nantinya kita akan kita gunakan pada Tahun 2025,” ujar Bupati Franky Wongkar.
Menurutnya, ini dimaksudkan agar kita boleh memahami, mengerti akan program kegiatan di Tahun 2025.
“Selain kita sudah menyusun Rancangan Awal RKPD, kita harus bersama-sama bergandengan tangan, kita harus selalu mempunyai minat dan tekad untuk membangun Kabupaten Minsel ini menjadi Maju, Berkepribadian dan Sejahtera,” pungkasnya.
TamuraWatung