Tomohon – Aktivitas vulkanis Gunung Lokon yang berada di Kota Tomohon, Sulawesi Utara kembali mengalami peningkatan aktivitas. Hal tersebut diungkapkan Farid Ruskanda Bina selaku Kepala Pos Pengamatan Gunung Api Lokon dan Mahawu di Kakaskasen kepada beritamanado.com, Senin (27/08/2012) dini hari.
“Ya. Sejak pukul 14.00 Wita memang mengalami peningkatan aktivitas namun hanya sedikit saja dan tidak terlalu signifikan. Status belum dinaikkan masih tetap siaga atau level III,” ujarnya.
Sementara itu menyinggung soal gempa bumi yang baru saja terjadi dengan pusat gempa pada 115 km Barat Laut Halmahera Barat-Malut, 130 Km Barat Laut Halmahera Utara-Malut, 161 Km Barat Laut Ternate-Malut dan 178 Km Barat Laut Sofifi-Maluku Utara menurutnya sedikit berpengaruh terhadap aktivitas vulkanis. “Gempa tektonik ada pengaruhnya terhadap aktivitas gunung berapi, apalagi di gunung yang sedang giat,” ungkapnya. (req)