
Wakil Bupati Minahasa Vanda Sarundajang saat mendampingi Gubernur Yulius Selvanus saat meresmikan Pastori GMIM Eben Haezar Panasen
Tondano, Minahasa — Wakil Bukati Minahasa Sarundajang dampingi Gubernur Yulius Selvanus di Peresmian Pastori GMIM Eben Haezar Panasen, Minggu (27/4/2025)
Acara tersebut didahului dengan inadah ayukur yang dipimpin Plt. Ketua BPMS GMIM Pdt. Yanni Rende.
Gubernur Yulius Selvanus dalam sambutannya memberikan apresiasi terhadap upaya pembangunan pastori GMIM Eben Haezar.
“Saya harap fasilitas ini bisa memberikan manfaat kepada banyak orang. Dengan demikian dapat sigunakan sebaik-baiknya kemara warga masyarakat,” ujarnya.
Pada bagian yang sama, Wakil Bupati Minahasa Vanda Saeundajang juga menyampaikan selamat atas selesainya pembangunan pastori.
“Semoga dengan adanya pastori ini dapat neningkatkan pelayanan yang baik kepada sesama kita,” katanya.
Selain itu, Vanda Sarundajang mengungkapkan bahwa Pemkab Minahasa tetap akan menjadi mitra kerja masyarakat didalamnya sudah termasuk warga GMIM Panasen.
Turut hadir dalam acara ini Ketua TP-PKK Provinsi Sulut Anik Yulius Selvanus, staf khusus gubernur, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ), Kepala Bagian Prokopim, serta Camat Kakas Barat dan Camat Kakas.
(***/Frangki Wullur)