Mitra – Menilai besarnya potensi bidang pertanian yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), orang nomor satu Sulut yaitu Gubernur DR Sinyo Harry Sarundajang (SHS) mengajak para petani di daerah kekuasaan bupati Telly Tjanggulung untuk melakukan penanaman tanaman Cengkih dan juga Vanili.
Diungkapakan SHS, sapaan akrab gubernur Sulut dua periode ini, bahwa dalam penilaiannya kabupaten Mitra memiliki potensi yang cukup siginifikan untuk pertumbuhan jenis tanaman ini. Apalagi kini tanam tersebut memiliki peluang pasar dengan harga yang menjanjikan. “Saya tahu sejak dulu daerah ini (Mitra, red) merupakan salah satu wilayah penghasil vanili dan cengkih. Namun akibat sempat anjloknya harga cengkih dan vanili sehingga banyak yang tak terurus sehingga mati,” ungkap SHS saat menghadir intermediasi pertanian dan perbankan yang digelar akhir pekan lalu di wale Wulan Lumintang Ratahan.
Pada kesempatan itu, Sarundajang juga memastikan sekaligus memberikan jaminan bagi petani, bahwa peluang pasar baik cengkih dan vanili akan semakin menjanjikan. Jika memang nantinya para petani dapat menindak lanjuti himbauan ini, diyakininya sektor pertanian khususnya hasil cengkih dan vanili bisa menjadi pemicu pertumbuhan ekonomi serta imbasnya pada kesejahtraan petani. “Kita harus mampu memanfaatkan setiap jengkal tanah, dan para petani harus mampu melihat setiap peluang tentunya dengan tidak mengabaikan hasil tanaman lainnnya,” pungkas SHS.(dul)