Risat Y. I. Sanger Selaku Ketua GTI Sulut
Manado – Garda Tipikor Indonesia (GTI) Wilayah Sulawesi Utara, meminta kepada Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla yang sedang melakukan kunjungan di tanah bumi nyiur melambai guna mengingatkan pada jajaran pemerintah provinsi Sulut terkait penggunaan dana APBN yang dukucurkan pemerintah pusat untuk membangun Sulut.
Kepada Wartawan Beritamanado.com, Risat Yusak Imanuel Sanger Selaku Ketua GTI Sulut mengatakan bahwa Kami GTI Sulut meminta kepada Bapak Wakil Presiden RI Jusuf Kalla untuk mengingatkan kepada Pemerintah Sulut, terkait penggunaan anggaran APBN yang dikucurkan oleh Pemerintah Pusat. Hal ini dikarenakan kami masih menemukan beberapa temuan mengenai penggunaan anggaran APBN yang belum tepat sasaran.
“Kami minta pak Wapres Jusuf Kalla untuk dapat mengingatkan segenap jajaran Pemerintah Provinsi Sulut untuk sekiranya dapat menggunakan APBN untuk pembangunan Sulut yang lebih baik, bukan untuk memperkaya diri, karena masih banyak temuan kami bahwa penggunaan APBN masih tidak tepat sasaran,” ujar salah satu aktivis anti korupsi tersebut.
Lebih lanjut Risat menambahkan bahwa sejatinya APBN yang dikucurkan pemerintah pusat bertujuan untuk membangun infrastruktur yang ada di Sulut, jadi kalau sampai hari ini masih banyak infrastruktur yang terkendala maka perlu ditanyakan lagi penggunaan anggran tersebut. “Anggaran Pemerintah adalah anggaran yang berasal dari rakyat, jadi kalau penggunaannya tidak tepat sasaran maka rakyat harus bertanya kemana anggaran tersebut,” ujarnya. (Tr-01)