Minut, BeritaManado.com — Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda, terus memudahkan masyarakat di semua sektor pelayanan.
Kali ini adalah layanan hukum yang bisa diperoleh gratis oleh siapapun di Mal Pelayanan Publik (MPP) Pemkab Minut.
Terobosan ini seiring dengan Launching Layanan Hukum di MPP Pemkab Minut, bekerjasama dengan Kejari Minut, Kamis (10/4/2025).
Bupati Minut Joune Ganda dan Kajari Minut, I Gede Widhartama, hadir pada kesempatan ini.
Bupati Joune mengatakan, layanan hukum ini akan memudahkan masyarakat mendapatkan informasi termasuk prosedur dalam menyampaikan aduan hukum.
“Warga akan mendapatkan pemahaman dan pelayanan berkaitan dengan hukum. Konsultasi bisa dilakukan di sini. Petugas dari kejaksaan akan dengan senang hati memberikan informasi,” terang Joune.
Joune menuturkan, masyarakat yang ingin menyampaikan aduan hukum juga bisa memanfaatkan layanan tersebut.
“Jadi silakan datang dan bertanya, petugas akan langsung melayani,” terang Joune.
Kajari I Gede Widhartama, menambahkan sejumlah layanan hukum yang bisa diperoleh diantaranya Tata Usaha Negara, Perdata, Pidana Khusus dan Pidana Umum.
(Alfrits Semen)