MANADO – Ini baru menarik. Jika sebelumnya berkembang opini bahwa PDI Perjuangan Minahasa akan mengusung pasangan sendiri. Seusai pertemuan pengurus DPD PDI Perjuangan Sulut, di Sekretariat DPD PDIP Sulut, dibawa pimpinan Pelaksana tugas (Plt) Ketua DPD PDI Perjuangan, Olly Dondokambey, belum lama ini. Tersebar kabar bahwa Bendahara Umum DPP PDI Perjuangan ini, memberi signal akan terjadi koalisi Kuning Merah di Minahasa.
Dalam pertemuan yang digelar sehari sebelum ke acara Tulude di Kabupaten Kepulauan Sangihe itu, tampak ikut diikuti Djendry Keintjem, yang kabarnya akan diusung PDI Perjuangan di Pilkada Minahasa. ” Memang koalisi antara PDI Perjuangan, dan Golkar ikut menjadi pertimbangan Ketua (Olly Dondokambey) dalam Pilkada Minahasa nanti, ”ujar James Sumendap, salah satu fungsionaris PDI Perjuangan Sulut.
Sedangkan Steven Kandouw, fungsionaris PDI Perjuangan Sulut lainnya, tampak belum mau banyak berkomentar soal Pilkada Minahasa. ”Khan semua masih berproses. Samua calon-calon yang ngoni wartawan bilang, itu sedang kami kaji siapa kira-kira yang disukai rakyat Minahasa, ”ujar Kandouw diplomatis.(del)