Ratahan – Bentuk kepedulian dan kasih sayang terhadap lingkungan, Jemaat GMIM Syalom Tombatu Satu melakukan penanaman 2600 bibit pohon di hutan Lesung Tombatu Satu.
Kegiatan penghijauan lingkungan diawali dengan ibadah yang dipimpin oleh Pdt Stevenson Simbawa STh.
Dalam Khotbahnya, Simbawa mengajak kepada jemaat dan masyarakat untuk senantiasa mencintai lingkungan, peduli lingkungan serta selalu mengandalkan Tuhan.
“Selain kepeduluan terhadap alam, kegiatan ini juga dalam rangkaian memperingati HUT ke-1 jemaat GMIM Syalom Tombatu Satu yang jatuh pada 23 Februari 2015,” ujar koordinator acara Pnt Yanti Tumbol S.sos.
Lanjut Yanti, pelaksanaan kegiatan tersebut juga mendapat support Pemkab Mitra melalui Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Dishutbun) serta Badan Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Pertamanan (BLHKP).
Hadir Camat Tombatu Nico Damongilala, hukum tua Tombatu Satu, sejumlah kepala bidang dan staf Dishutbun dan BLHKP, masyarakat dan jemaat GMIM Syalom Tombatu Satu. (rulandsandag)