Manado- Audiensi Panitia Nasional Kongres X GAMKI Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM dengan berkaitan dengan pelaksanaan acara Ibadah Agung, Pawai Paskah Nasional Pemuda Gereja, Perayaan Dies Natalis 53 GAMKI, Konperensi Study Nasional Pemuda Kristen, dan Kongres X GAMKI yang akan digelar 28 April -03 Mei 2015 di Aryaduta Hotel, Manado langsung mendapatkan respons positif.
BPMS GMIM tertanggal 6 Maret 2015, mengeluarkan surat edaran perihal penyampaian dan rekomendasi kepada seluruh Badan Pekerja Majelis Wilayah dan Badan Pekerja Majelis Jemaat untuk mendoakan dan mendukung kegiatan ini serta mensosialisasikan melalui warta jemaat.
Dalam surat edaran yang ditandatangani Ketua PLt Pdt DR Hein Arina dan Sekretaris Pdt Hendry C.M Runtuwene STh.MSi juga merekomendasikan kepada Jemaat dan Wilayah yang berada dalam pelayanan GMIM untuk ikut berpartisipasi dalam Ibadah Agung dan Pawai Paskah Nasional Pemuda dalam rangkaian kegiatan Kongres X GAMKI.
Sementara itu, Wakil Walikota Manado DR. Harley Mangindaan mengunjungi Panitia Nasional Kongres X GAMKI di Sekretariat Panitia, Ruang Iptek Kantor Dinas Diknas Sulut Rabu (11/03/2015).
Kunjungan Pemerintah Kota Manado ini untuk melihat sejauh mana kesiapan Panitia dalam melaksanakan Acara Ibadah Agung, Pawai Paskah Nasional Pemuda Gereja, Perayaan Dies Natalis 53 GAMKI, Konperensi Study Nasional Pemuda Kristen, dan Kongres X GAMKI yang akan digelar 28 April -03 Mei 2015 di Aryaduta Hotel, Manado.
Kedatangan Wawali Mangindaan ini disambut oleh Ketua Steering committee (SC) Drs Djeremia Damongilala, Sekretaris Umum Panitia Dra Joice Worotikan, Bendahara Umum Gemmy Kawatu, Ketua GAMKI Sulut Rivay Rompas dan panitia lainnya seperti Julia Rondonuwu, Novie Lumowa.
Wawali Mangindaan mengatakan bahwa seluruh rangkaian kegiatan Kongres X GAMKI di Manado akan didukung sepenuhnya oleh Pemerintah Kota Manado. ‘’ Ini adalah ivent akbar yang tentunya akan mendapatkan perhatian dan dukungan dari Pemkot Manado,’’kata Wawali.
Menurutnya, Ibadah Agung dan Pawai Paskah Nasional Pemuda Gereja ini tentunya akan menjadi mement yang baik untuk merefleksikan sebuah kemenangan Ilahi dari pengorbanan Yesus Kristus dalam misi penyelamatan umat manusia.(ads)