Ketua DPD GIAK Sulut, Dr Jerry Massie Ph.D
Manado – Guna mengepakan sayapnya di daerah bumi Nyiur Melambai, Sulawesi Utara (Sulut), Gerakan Indonesia Anti Korupsi (GIAK) pada Maret mendatang akan mencari figur-figur yang bersih, peduli dan berani menyeruakan kebenaran.
Terkait hal ini, GIAK akan mencari figur pemimpin yang siap bekerja sama dalam mengungkap kasus-kasus korupsi di Sulut.
Ketua DPD GIAK Sulut, Dr Jerry Massie Ph.D mengungkapkan bahwa LSM yang dipimpinnya ini akan mencari figur yang akan memimpin 13 kota/kabupaten terkait penyegaran pimpinan.
“Jadi bagi anda yang berminat akan ada fit and proper test dengan sejumlah persyaratan. Bagi yang merasa terpanggil bisa mendaftar dan jika layak maka saya sebagai Ketua DPD akan memberikan SK sebelum pelantikan di setiap DPC,” kata Massie.
Lanjut Massie, registrasi ini dibuka sampai Maret 2016 dengan menyertakan nama lengkap, alamat, pendidikan, umur, status, pengalaman organisasi dan bisa dikirim melalui email, [email protected].
“Saya melihat ada banyak pemimpin yang potensial di Sulawesi Utara, bersama anda kita akan bangun Sulut yang bersih,” ujar Massie juga selaku Ketua Harian DPP GIAK. (jerrypalohoon)