Tondano – Partai Gerindra yang berkoalisi dengan PDI-Perjuangan memenangkan Pilkada DKI Jakarta putaran pertama melalui pasangan Jokowi-Ahok. Kemenangan tersebut mengispirasi Partai Gerindra untuk mendulang kemenangan sebanyak-banyaknya pada Pilkada di seluruh Indonesia termasuk di Kabupaten Minahasa.
Lantas, siapa jagoan partai yang didirikan Prabowo Subiyanto ini untuk memenangkan pertarungan Manguni. Herry Tombeng, salah-satu pengurus Partai Gerindra Sulut sedikit memberi kejelasan. Salah satu dari dua figur, Ricky Montong dan Denny Tombeng (Ketua DPC Partai Demokrat Minahasa) akan diusung sebagai papan satu.
“Kemungkinan besar antara Denny Tombeng atau Ricky Montong. Tapi kami masih menunggu hasil survey. Keduanya berpeluang sama,” tukas Herry Tombeng kepada beritamanado, tadi.
Lanjut Ketua Umum Laskar Manguni ini, untuk persyaratan minimal 6 kursi untuk mengusung calon karena Partai Gerindra hanya memiliki 3 kursi di Dekab Minahasa, beberapa partai sudah menyatakan kesiapan untuk bergabung, yakni PPRN, Republikan dan PDS.
“Kalau PPRN dan Republikan hampir pasti, kami masih menunggu PDS. Ada juga partai-partai non sheet ingin bergabung,” jelasnya.
Ditanya soal peluang, anggota komisi 1 DPRD Sulut ini menyatakan keyakinannya calon yang diusung nanti memiliki kapasitas untuk memenangkan pertarungan.
“Calon yang akan diusung Partai Gerindra pasti dapat bersaing. Peluang menang, besar, tinggal kami harus lebih mengintensifkan sosialisasi,” pungkasnya. (jerry)