
Bitung, BeritaManado.com – Kalaksa BPBD Kota Bitung, Fivy Kadeke menghimbau masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya pasca gempa Mag 5.9 Senin (11/9/2023).
Fivy memastikan, kendati dampaknya cukup kuat, yakni terletak pada koordinat 1,18° LU ; 127,44° BT, atau tepatnya berlokasi di darat wilayah Sahu Halmahera Barat Maluku Utara pada kedalaman 152 km, namun tidak berpotensi tsunami.
“Tetap tenang dan jangan mudah percaya dengan informasi soal tsunami atau gempa susulan. Kami tetap memantau dan berkoordinasi dengan BMKG untuk mengupdate informasi terbaru dan akurat,” kata Fivy.
Pun demikian, Fivy meminta masyarakat agar menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa dengan memeriksa dan pastikan bangunan tempat tinggal cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum kembali ke dalam rumah.
Ia juga menghimbau warga agar mengakses Instagram/Twitter @infoBMKG), website (http://www.bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id), telegram channel (https://t.me/InaTEWS_BMKG) atau melalui Mobile Apps (IOS dan Android): wrs-bmkg atau infobmkg untuk mendapatkan informasi akurat.
Sementara itu, gempa Mag 5.9 dirasakan warga Kota Bitung sekitar pukul 20.53 Wita. Warga dibuat panik dan langsung berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri.
Hingga berita ini dipublish, belum ada laporan terkait dampak kerusakan pasca gempa yang getarannya cukup kuat.
(abinenobm)