Manado – Pemadaman listrik yang semakin menjadi-jadi tak hanya berdampak negatif pada roda perekonomian daerah. Pemadaman listrik ternyata juga berimbas pada komunikasi warga Kawanua yang berada diluar Sulawesi Utara.
Pasalnya, seperti dialami Merry Sekoh, warga Watutumou Kalawat mengaku mendapatkan informasi bahwa salah-satu keluarganya yang berada di Kota Bayuwangi Jawa Timur kesulitan menghubungi keluarga di Manado.
“Saya baru tahu tadi dari pemberitahuan sms, kebetulan hp baru cars karena mati lampu dari kemarin. Setelah saya telepon balik ternyata saudara saya itu sudah telpon sejak kemarin,” ujar Merry kepada BeritaManado.com, Minggu (17/1/2016) malam.
Pengakuan Merry ternyata diaalami banyak warga Kawanua yang berada di luar daerah. Anggota DPRD Sulut, Jems Tuuk kembali mengingatkan PLN Suluttenggo secepatnya mengatasi permasalahan listrik yang tak kunjung selesai.
“Karena saya juga banyak mendengar keluhan warga seperti itu. Selain warga tidak memiliki sumber listrik untuk cars hp, pemadaman listrik juga mematikan signal tower sellular. Pasti ada alasan PLN dibalik pemadaman-pemadalam listrik, tapi saya masih pesimis kalau PLN benar-benar bekerja serius mengatasi masalah listrik,” tukas Tuuk. (jerrypalohoon)