Manado-Remaja putri bernama Indri tiba-tiba nekad memanjat tower provider di Kelurahan Singkil 2 Kecamatan Singkil, Rabu (28/11) malam, sambil mengancam mau lompat bunuh diri. Warga di sekitar lokasi langsung heboh.
Aparat Polsek Singkil sekitar pukul 19.30 Wita langsung memenuhi tempat kejadian. Mereka membujuk ABG itu untuk turun. Dari penuturan beberapa warga di lokasi, Indri nekad melakukan aksi bunuh diri karena stres dimarahi orang tuanya.
Bahkan sebelum panjat tower, Indri sempat menjatuhkan dirinya ke jurang cukup dalam. Untung beberapa rekannya sempat menolong dirinya yang pingsan hingga siuman. (alf)
I