Tomohon – Walikota Tomohon Jimmy Eman SE Ak melalui Asisten Ekonomi dan Pembangunan Ir Vonny Pontoh membuka secara resmi Forum SKPD Kota Tomohon Tahun 2014 di aula lantai III kantor walikota, Kamis (06/07/2014).
Dalam sambutanya, Eman mengatakan forum SKPD ini merupakan wahana antar pihak yang langsung atau tidak langsung mendapatkan manfaat atau dampak dari program dan kegiatan SKPD sebagai perwujudan dari pendekatan partisipatif perencanaan pembangunan daerah. “Forum SKPD ini juga wadah penampungan dan penjaringan aspirasi masyarakat dan dunia usaha untuk penyempurnaan rancangan kebijakan penyusunan Renja SKPD,” ujarnya.
Dijelaskannya, forum ini adalah pelaksanaan salah satu proses dalam penyusunan dokumen Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Tomohon tahun 2015 yang akan datang sesui dengan amanat Undang Undang nomor 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan nasional dan Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 54 tahun 2010 tentang pelaksanaan Peraturan Pemerintah nomor 8 tahun 2008 tentang tahapan, tata cara penyusunan, pengendalian dan evaluasi pelaksanaan rencana pembangunan daerah.
Lanjutnya, di tahun 2015 nantinya merupakan tahun akhir dari pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Tomohon Tahun 2011-2015. “Kami mengharapkan semua program dalam RPJMD ini harus telah terlaksana dan dilakukan evaluasi karena RPJMD ini merupakan penjabaran dari visi dan misi walikota. Apresiasi para lurah dan camat yang telah melaksanakan musrenbang tingkat kelurahan dan kecamatan meski dalam teknis pelaksanaanya masih ada permasalahan kecil yang di hadapi, namun secara umum musrenbang tersebut telah berjalan baik dan sukses. Diharapkan pelaksanaan musrenbang di tahun -tahun mendatang dapat lebih baik dan melalui kegiatan pada hari ini kiranya kita dapat menghasilkan sesuatu yang bermanfaat dalam upaya kita dalam membangun dan menata Kota Tomohon ke depan,” pungkasnya.