BOLMONG – Merasa anak buahnya mendapat tekanan, Ketua Dewan Wilayah Forum Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (DPW-FK PKBM) Sulut, Ferry Sangian SSos, menyatakan, pihaknya mengecam dengan oknum petinggi di Bolmong.
Ferry, menyatakan, mengecam upaya intimidasi petinggi di Bolmong terhadap pengelola PKBM Monompia, Dra Mariani Masagu MM.
Menurutnya, PKBM merupakan satuan pendidikan nonformal resmi berdasarkan undang-undang.
”Kami sangat menyesalkan upaya intimidasi demi kepentingan politik. Ini merupakan pelecehan terhadap pendidikan. Lembaga PKBM adalah lembaga resmi yang diakui pemerintah.
Pendidikan nonformal antara lain, pendidikan kesetaraan Paket A, B, dan Paket C, guna pemberantasan buta huruf, dan lainnya. ”Stop upaya pelecehan terhadap pendidikan,” ujarnya. (abm)