Ratahan – Dua personil DPRD Mitra dari Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yakni, Felmy Jeklin Pelleng (FJP), Vocke Ompi mengakui jika keduanya siap mencalonkan diri sebagai Calon Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara 2013-2018.
Pernyataan sikap Pelleng dan Ompi untuk berpartisipasi diajang Pilkada nanti tentu memiliki alasan kuat. Kepada BeritaManado.com baru-baru ini, Pelleng sendiri via BlackBerry Masenger (BBM) mengatakan, bahwa dirinya siap jika ada tawaran untuk mendapingi salah satu calon bupati di Pilkada tahun mendatang, “tentu kita tetap mengacu pada ketentuan partai soal siapa nantinya calon bupati dan wakil bupati yang akan disung. Hanya saja, sebagai warga Mitra tentu berkeinginan untuk membangun daerah. Karenya, jika ditawarkan sebagai calon wakil bupati, kenapa tidak,” ungkap politikus dari PAN ini.
Sementara itu, Vocke sendiri secara terang-terangan mengakui keinginan luhurnya untuk membangun Mitra. Alasan inilah yang kemudian mendorongnya untuk mencalonkan diri sebagai Balon Wabup di tanah kelahirannya ini. “Saya sangat siap diposisi tersebut. Namun tentunya harus mengacu dengan partai. Jika pun nantinya diusung, apalagi dari PDIP tentu sebagai kader partai akan melaksanakan amanah itu,” singkat Vocke.
Soal dukungan suara nantinya jika dipercayakan, Pelleng dan Ompi mengaku memiliki basis dukungan yang kuat baik di daerah masing-masing, dan Mitra umumnya.(dul)