Amurang – Lagi, jajaran Kementerian Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid 2, melakukan kunjungan resmi di Kabupaten Minahasa Selatan. Sebelumnya, Wakil Menteri Bappenas RI DR Lukita Dinarsya Tuwo. Kali ini, Selasa (17/1) atau esok, jajaran Kementerian Koordinasi, Politik, Hukum dan Keamanan (Kemenkopolhukam) RI.
Demikian dikatakan Bupati Minahasa Selatan Tetty Paruntu melalui Juru Bicara Pemkab Janhein Alvons Sumenge, SSTP siang tadi. “Kemajuan Kabupaten Minahasa Selatan sudah terdengar hingga ke pemerintah pusat. Maka dari itu ada salah satu program dari kementerian ini akan diantar ke daerah pemekaran seperti Minahasa Selatan. Kedatangan tamu ini ke Minahasa Selatan untuk memperkenalkan program dalam pembangunannya. Termasuk Minahasa Selatan,” ujar Sumenge.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesatuan Bangsa, Politik dan Linmas (Kesbangpol dan Linmas) Minahasa Selatan Drs Alex Slat,ketika dihubungi beritamanado, tadi membenarkan rencana kunjungan tersebut. ‘’Bahwa memang direncanakan kedatangan pejabat eselon II dan III di Kemenkopolhukam esok. Maksud kunjungan adalah untuk melakukan pendataan. Juga mencari informasi tentang faktor-faktor yang mempengaruhi Minahasa Selatan menjadi salah satu kabupaten baru yang tercatat berhasil. Walaupun baru, tapi pembangunan bertumbuh dan berkembang dengan pesat,’’ kata Slat.
Menurut Slat, inti kedatangan tamu ini ke Kabupaten Minahasa Selatan masih tergolong baru. ‘’Namun kemajuanya pesat, nah inilah yang mereka perlu informasi yang lengkap faktor-faktor dan kiat-kiatnya. Sehingga kabupaten ini maju dan berkembang lebih pesat lagi,” pungkas Slat yang juga mantan Kabag Humas dan Protokol ini. (and)