Tomohon – Setelah sekian lama bungkam, Jefferson SM Rumajar SE, mantan Ketua DPD II Partai Golkar Tomohon akhirnya angkat suara terkait pelaksanaan Musdalub yang nantinya akan memilih Ketua DPD Partai Golkar Kota Tomohon yang baru.
Dalam keterangannya, Epe sapaan akrabnya akhirnya merekomendasikan empat nama yang menurutnya layak untuk dipilih. “Hasil konsultasi bapak bersama 3 ketua kecamatan ada empat kader yang direkomendasikan untuk bakal calon Ketua Golkar Tomohon. Mereka adalah Jimmy Eman yang juga Walikota Tomohon saat ini, bung Jeffry Polii dan Jeffry Motoh serta Hofni Kalalo,” terang Fadly Rumondor kepada beritamanado.com, Sabtu (04/08/2012).
Menurutnya Ketua PG Kecamatan Tomohon Barat ini, selain merekomendasikan 4 nama, Epe juga berpesan agar pelaksanaan Musdalub harus berjalan sesuai dengan aturan. “Ya. Selain 4 nama bakal calon, ketua berpesan agar Musdalub dilaksanakan sesuai aturan dan ketua Golkar Tomohon yang nantinya terpilih diharapkan dapat memimpin Golkar dan memenangkan pertarungan politik Pemilu 2014 dan Pilwako 2015,” ujarnya.
Di tempat terpisah, Indra Salam selaku Ketua Partai Golkar Kelurahan Kakaskasen II menanggapi dingin pencalonan Jeffry Motoh sebagai calon Ketua PG Tomohon. “Rasa-rasnya seluruh kader memiliki hak untuk dipilih menjadi Ketua PG Tomohon. Itu wajar sah-sah saja dan silahkan. Dan kalau untuk pencalonan Pak Motoh silahkan saja. Namun, Motoh bukan harga mati Ketua PG Tomohon,” pungkasnya. (req)