Bitung – Enam pejabat Kota Bitung dianugrahi pin responsibility dari Walikota, Hanny Sondakh, Minggu (10/11). Pin responsibility ini diberikan Sondakh atas kinerja yang ditunjukkan keenam pejabat dalam berkerja.
“Ini sebagai bentuk penghagaan atas kinerja yang mereka tunjukkan dalam bekerja,” kata Sondakh.
Pin ini juga menurut Sondakh, sebagai motivasi terhadap pejabat lain serta PNS jajaran Pemkot untuk meningkatkan kinerja. “Jadi kita akan memberikan reward kepada pejabat ataupun PNS yang kita anggap berprestasi agar mereka terpacu untuk terus berkarya.
Penyematan pin ini sendiri dilakukan Sondakh di ruangan BPU kantor walikota disaksikan Sekkot, Edison Humiang serta sejumlah kepala SKPD jajaran Pemkot.
Adapun keenam pejabat yang menerima pin responsibility dari Sondakh adalah Kepala Bappeda, Audy Pangemanan, Kadis Kebersihan, Yossi Kawengian, Kabag Hukum, Wens Luntungan, Camat Madidir, Forsman Dandel dan Sekretaris Korpri, Yohan Kuhu.(abinenobm)