Manado, BeritaManado.com — Ketua-ketua Partai di tingkat DPRD, DPW Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) bertemu ketua harian DPP Partai Gerindra saat silaturahmi dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Ketua-ketua partai dimaksud adalah ketua partai GOLKAR Sulut Christiany Eugenia Paruntu, Ketua Gerindra Sulut Conny Lolyta Rumondor, Ketua DPW Partai NasDem Sulut Victor Mailangkay, dan Ketua PSI Sulut Melky Jakhin Pangemanan.
Ketua Partai Gerindra Sulut Conny Lolyta Rumondor saat dihubungi BeritaManado.com mengungkapkan, para ketua partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Sulut itu disambut dan bertemu dengan ketua harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.
“Kami bertemu dengan bapak Sufmi Dasco Ahmad sebagai ketua harian DPP Gerindra, sebelum kami lanjutkan bertemu bapak Prabowo Subianto,” beberapa Conny.
Tak sampai di situ, keempat ketua partai asal Sulut itu lanjut bertemu langsung dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.
“Kami empat ketua partai bersilaturhmi dengan pak Prabowo Subianto dalam rangka hari raya Idul Fitri. Ada ibu Christiany Eugenia Paruntu, ada pak Victor Mailangkay, dan pak Melky Pangemanan dan saya sendiri bertemu langsung dengan pak Prabowo Subianto di kediaman beliau,” ungkap Conny Rabu, (10/4/2024) saat di hubungi BeritaManado.com melalui panggilan what’s app.
Sementara, Ketua Partai GOLKAR Sulut Christiany Eugenia Paruntu kepada BeritaManado.com mengungkapkan, pertemuan tersebut menunjukkan soliditas antar partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).
“KIM tetap Solid,” singkat Christiany Paruntu yang akrab disapa Tety Paruntu.
Senada dengan Christiany Paruntu, Ketua DPW Partai NasDem Sulut Victor Mailangkay membenarkan di mana mereka sangat solid dan telah di sambut dan bertemu langsung dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.
“Kami semua diterima di kediaman pak Prabowo Subianto di jalan kereta negara 4 jakarta Selatan,” jelas Victor.
(Erdysep Dirangga)