Edwin Roring
Sangihe, BeritaManado.com-Angka kemisinan di Kabupaten Kepulauan Sangihe sejak tahun 2017 sampai 2018 mengalami penurunan yang sangat signifikat. Sehingga pada tahun 2019 ini Sekretaris Daerah (Sekda) Edwin Roring optimis jika angka kemiskinan akan mengalami penurunan.
Hal ini dikatakanya kepada sejumlah wartawan, jumat (01/03/2019) lalu. Menurutnya, pada periode Bupati dan Wabup selang dua tahun, angka kemiskinan di Sangihe sudah terlihat meskipun hanya beberapa persen saja.
“Dalam kurung waktu hampir dua tahun kepemimpinan Bupati Jabes Ezar Gaghana SE ME, dan Wakil Bupati (Wabup) Helmud Hontong SE di Kabupaten Sangihe sudah nampak penurunan angka kemiskinan. Sejak tahun pertama sudah dikoreksi angka kemiskinan dari 12,8% sampai 11,8% dan kita masih menunggu data terakhir dari BPS,” kata Roring.
Dijelaskanya, bahwa ini merupakan misi pertama Bupati dab Wabup, sehingga kedepan akan dilakukan evaluasi kepada masyarakat terkait program yang dinilai mempercepat proses penurunan kemiskinan.
“Tentu akan menjadi evaluasi bagi kita untuk mengintervensi ke masyarakat, program-program mana yang akan memberikan dampak penurunan angka kemiskinan yang lebih signifikan,” beber Roring.
Tahun 2019 dirinya sangat optimis akan lebih menurun. Karena bagi Dia pengeluaran daerah yang lebih besar, serta ketambahan DAK yang luar biasa dari 94 M menjadi 174 M, dan akan sangat berpengaruh di pertumbuhan ekonomi.
“Karena variabel pertumbuhan ekonomi terdiri dari pengeluaran pemerintah, tabungan masyarakat, dan arus masuk keluar barang. Sedangkan DAUK ada peningkatan karena ada peregrutan CPNS, dari 524 M ketambahan 34 M,” ungkapnya sambil menambahkan Dana Insentiv Daerah (DID) pada tahun 2018 dari 7,5 M Menjadi 17,5 M dan ini diprioritaskan untuk kesejahtraan masyarakat termasuk pendidikan dan kesehatan. Ini merupakan stimulus pertumbuhan ekonomi di tahun 2019.
(Christian Abdul)