Manado – Komisi 1 Deprov dibuat kecewa oleh Ketua Tim Seleksi KPU Sulut Lotje Kawet. Sebagai pengadu Kawet ‘mangkir hadir’ pada hearing bersama Sekretariat KPU Sulut dipimpin Sekretaris KPU Yona Oroh, Senin (19/8) sore.
“Sangat disayangkan ibu Kawet sebagai pengadu justeru tidak hadir pada pertemuan ini. Sebenarnya keterangan dari dua pihak diperlukan agar permasalahan ini selesai,” ujar Ketua Komisi 1 Jhon Dumais didampingi Koordinator Komisi Arthur Kotambunan.
Sementara Sekretaris KPU Yona Oroh menjelaskan, laporan Lotje Kawet ke DPRD provinsi hanya bersifat pribadi. “Itu laporan pribadi bukan tim seleksi, karena tidak benar ada janji dari sekretariat seperti itu. Semua kewajiban kepada tim seleksi sudah dituntaskan,” tukas Oroh.
Kawet yang dikonfirmasi wartawan ternyata hari ini masih berada di Makassar. “Maaf saya masih di Makassar sedang memberi ujian. Soal undangan saya baru tahu,” tutur Kawet.
Pada pertemuan tersebut juga hadir Ketua KPU Sulut Yessy Momongan bersama komisioner Vivi George dan Zulkifly Golonggom.
Diketahui, laporan Kawet didasarkan pada sejumlah kewajiban KPU Sulut kepada tim seleksi yang tidak diselesaikan hingga Juli 2013. (Jerry)