Amurang – Data sementara penerima (DSP) beasiswa Cita Eman Pande (CEP) berjumlah 243 Mahasiswa, itu dihitung dari Mahasiswa D3 5 orang, S1 225 orang, S2 12 orang, dan S3 ada 3 orang.
“Dengan demikian tercatat baru 245 mahasiswa yang terdaftar sebegai penerima bantuan pendidikan CEP,” kata Kabag Kesra Brando Tampemewa kepada Beritamanado.com.
Lanjut Tampemawa menjelaskan, pendaftaran penerima dana bantuan pendidikan Cita Emaan Pande (CEP) Minsel akan ditutup Jumat (2069) hari ini.
“Jadi siapa saja yang belum mendaftar, silakan datang mendaftar karena hari ini adalah hari terakhir pendaftaran. Sementara, untuk tahun 2013, dana yang tersedia untuk bantuan pendidikan CEP mencapai Rp 700 juta,” ujar Tampemawa. (Vanly)