Trustworthy News
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
Home Kota Tomohon

Drevy Malalantang Bagikan Jurus Jitu Kelola Kampung Wisata di Tomohon

by Sri Surya
Selasa, 20 Mei 2025, 21:56 pm
in Kota Tomohon
A A
  • 1share
Drevy Malalantang saat jadi narasumber di Tomohon

Tomohon, BeritaManado.com — Kota Tomohon, yang terletak di Provinsi Sulawesi Utara, dikenal sebagai destinasi pariwisata yang memiliki sejumlah atraksi wisata dengan keindahan alam, budaya lokal yang kuat, serta iklim sejuk.

Selain itu masih ada berbagai amenitas pendukung yang kini menjadi salah satu destinasi unggulan di Sulawesi Utara.

Dr. Drevy Malalantang selaku Staf Khusus Gubernur Bidang Pariwisata, hadir sebagai narasumber dalam kegiatan Pelatihan Pengelolaan Kampung Wisata yang digelar oleh Dinas Pariwisata Kota Tomohon, Jumat (16/5/2025).

Kegiatan ini melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat dan pengelola dari 44 kampung wisata yang ada.

Pelatihan ini merupakan bagian dari program peningkatan daya tarik wisata berbasis lokal, dengan tujuan menjadikan kampung wisata sebagai destinasi unggulan yang berkelanjutan dan berdaya saing tinggi.

Dalam sesi pemaparan, Drevy Malalantang membagikan materi bertajuk “Jurus Jitu Kelola Kampung Wisata”, yang berisi strategi pengelolaan kampung wisata mulai dari pemanfaatan potensi lokal hingga optimalisasi promosi digital.

Ia juga menekankan pentingnya transformasi dari wisata massal menuju wisata alternatif yang lebih menghargai budaya lokal, alam, dan keunikan desa.

Hal ini merupakan implementasi dari Visi Misi Gubernur Sulawesi Utara dalam hal Pariwisata, Budaya Dan Kearifan Lokal.

“Keberhasilan kampung wisata bukan hanya diukur dari jumlah kunjungan, tapi dari seberapa kuat komunitas lokal mengambil peran dan menjaga keaslian budaya mereka. Kearifan lokal adalah poin utama desa wisata,” ujar Drevy.

Dalam pemaparannya, Malalantang menyampaikan berbagai materi strategis terkait pengembangan kampung wisata.

Diantaranya adalah tren pariwisata masa kini yang bergerak dari wisata massal menuju wisata berbasis pengalaman dan kearifan lokal.

Ia juga menjelaskan klasifikasi desa wisata berdasarkan tahapan pengembangannya, mulai dari rintisan, berkembang, maju, hingga mandiri.

Selain itu, pendekatan pembangunan desa wisata dipaparkan secara menyeluruh melalui konsep ekosistem desa wisata yang mencakup lima unsur utama: atraksi, amenitas, aksesibilitas, aktivitas, dan sumber daya manusia unggul.

Tak kalah penting, ia menekankan peran kolaborasi lintas sektor melalui pendekatan Pentahelix, yang melibatkan unsur akademisi, bisnis, komunitas, pemerintah, dan media dalam membangun kampung wisata secara terintegrasi dan berkelanjutan.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menjadi pemicu semangat dan komitmen masyarakat desa dalam mengembangkan potensi wisata yang dimiliki.

“Pemerintah berharap pengembangan kampung wisata di Tomohon dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, melestarikan budaya, dan daya saing daerah. Juga sebagai wahana untuk melestarikan adat, seni, dan tradisi, termasuk tarian, musik kolintang, dan kuliner khas. Masyarakat agar tetap bangga terhadap identitas budaya mereka,” kata Drevy.

(***/srisurya)






  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 1share
Tags: Desa Wisatadrevy malalantangtomohon

Berita Terkini

P2KL Penuhi Undangan Wagub Sulut Victor Mailangkay, Ini yang Dibahas

20 Mei 2025
Drevy Malalantang Bagikan Jurus Jitu Kelola Kampung Wisata di Tomohon

Drevy Malalantang Bagikan Jurus Jitu Kelola Kampung Wisata di Tomohon

20 Mei 2025
Konsep Otomatis

Upaya Mencari Keadilan Keluarga Tahanan Polda Sulut yang Meninggal, Sebut Ada Dugaan Kelalaian Oknum Penyidik

20 Mei 2025
Punya Motor Matik? Ini Pentingnya Perawatan Drive Belt

Punya Motor Matik? Ini Pentingnya Perawatan Drive Belt

20 Mei 2025
Simak! Ini Waktu yang Tepat Ganti Minyak Rem

Simak! Ini Waktu yang Tepat Ganti Minyak Rem

20 Mei 2025

Pelindo Manado Gandeng Kejati Sulut Gaungkan Semangat Integritas di Hari Kebangkitan Nasional

20 Mei 2025
Irup di Peringatan Harkitnas ke-177, Wabup Theodorus Kawatu: Asta Cita jadi Kompas Utama Kebangkitan Nasional

Irup di Peringatan Harkitnas ke-177, Wabup Theodorus Kawatu: Asta Cita jadi Kompas Utama Kebangkitan Nasional

20 Mei 2025
Prabowo Subianto Rombak Pimpinan Pajak dan Bea Cukai, Angkat Bimo Wijayanto dan Letjen Djaka Budi

Prabowo Subianto Rombak Pimpinan Pajak dan Bea Cukai, Angkat Bimo Wijayanto dan Letjen Djaka Budi

20 Mei 2025

Bank Indonesia dan TNI AL Bawa Rp5,1 Miliar ke 5 Pulau Daerah 3T

20 Mei 2025
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Redaksi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Trustworthy News
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.