MANADO – Langkah Pemerintah Kota Manado, melalui Dinas Komunikasi dan Infomasi untuk melakukan penertiban tower yang tak dilengkapi ijin mendapat suport dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado.
“Pemkot Manado diharapkan segera menertibkan tower tak berijin. Pasalnya, keberadaan sejumlah tower sudah sangat membayakan masyarakat,”ujar Ketua Komisi D DRPD Kota Manado, Richard Sualang.
Lanjut dikatakan Sualang, selain desakan ini adalah merupakan aspirasi dari warga kota itu sendiri karena bisa mengancam keselamatan mereka, pembangunan tower di Kota Manado seakan tidak terkendali. Buktinya, pembangunan tower telekomunikasi di Kota Manado makin menjamur. (is)