Manado – Ketua komisi B, DPRD kota Manado, Lily Binti menuturkan bahwa, usai melakukan studi banding di kota Jakarta Utara terkait sejumlah pembahasan komisi yang membidangi ekonomi ini, bersama anggotanya akan turun ke pasar-pasar tradisional guna meninjau langsung kenaikan harga pasca kenaikan BBM dan menjelang masa puasa.
“Kami akan turun ke pasar-pasar untuk mengecek langsung harga-harga kebutuhan masyarakat. Tindakan ini di lakukan guna mencegah adanya kenaikan harga yang diluar batas kewajaran,” tutur Binti.
Dirinya pun berharap, pedagang dalam mendagangkan jualannya tidak mematok harga yang tinggi, karena akan berdampak negatif terhadap masyarakat.
“Dapat di pahami jika harga-harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan, akibat naiknya harga BBM. Tapi diharapkan tidak melambung tinggi yang pada akhirnya menyusahkan masyarakat,” harap politisi partai Golongan Karya ini di balik telepon genggamnya ketika di hubungi BeritaManado.com.(eka)