Manado – Menyikapi keluhan warga Manado terhadap pemadaman listrik bergilir yang dilakukan PLN, Wakil Ketua DPRD Manado, Richard Sualang memastikan pihaknya akan memanggil Hearing PLN Manado, namun untuk jadwalnya belum dapat ditentukan.
“Keluhan warga, jelas haru kami tindak lanjuti, PLN bakal di Hearing DPRD, namun masih menunggu jadwal. Yang jelas kami akan memberikan solusi agar warga tak lagi dirugikan dengan adanya pemadaman bergilir,” ujar Sualang kepada beritamanado.
Dirinya meminta kepada warga agar bersabar dalam menyikapi pemadaman listrik, yang jelas hal ini dilakukan PLN karena sedang memperbaiki mesin pembangkit Listrik. (risat)