Ratahan – Pemerintah Kabupaten Mitra tak main-main dalam hal peningkatan sumber daya petani dalam rangka menunjang program ketahanan pangan di daerah berjuluk pemulihan ini.
Melalui Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) dalam waktu dekat ini akan melaksanakan pelatihan untuk tenaga ahli dibidang perairan melalui kegiatan Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A). “Program ini bertujuan untuk mendukung peningkatan sumber daya dan program ketahanan pangan,” jelas Kepala Distanak Ir BA Tinungki MEng melalui Kabid Sumber Daya Selvie Umboh, Rabu (3/4).
Lanjutnya bahwa disetiap desa nantinya akan diambil perwakilan masing-masing satu orang petani untuk dilatih. Khususnya diwilayah yang memiliki potensi persawahan. “Selain bertujuan mendukung program ketahanan pangan dan peningkatan sumber daya, kegiatan ini juga akan sangat membantu pemerintah dalam mengelola jaringan irigasi tersier/tingkat usaha tani di wilayah Mitra,” terangnya.
Distanak sendiri sangat berharap agar para petani yang nantinya ikut dalam pelatihan dapat memberdayakan P3A untuk meningkatkan kapasitas dan profesionalisme sumber daya petani dalam mengelola jaringan irigasi ditingkat usaha tani.(dul)