Manado, BeritaManado.com – Musyawarah Adat Wangko Nasional Luar Biasa (Musawangnaslub) Ormas Adat Brigade Manguni Indonesia (BMI) di Lagon Tamansari,Bahumall, Jumat (25/5/2018), menghasilkan Lendi Wangke sebagai Tonaas Wangko BMI peride 2018-2023.
Panglima Intelejen BMI, Adv. E.K Tindangen SH, mewakili Tonaas Wangko Lendi Wangke mengungkapkan bahwa kehadiran BMI untuk mempertahankan dan merekatkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa.
“BMI berkomitmen mempertahankan Pancasila sebagai dasar negara, UUD 1945, NKRI dan kebhinneka-tunggal-ikka,” jelas E.K Tindangen kepada BeritaManado.com, Minggu (27/5/2018).
Menyikapi kondisi bangsa akhir-akhir ini diganggu oleh paham radikalisme berbuntut pada aksi terorisme, BMI menurut E.K Tindangen siap tampil bersama pemerintah di garda terdepan.
“Kekompakan dan komitmen kami membantu pemerintah menjadi kekuatan menghadapi aksi terorisme. Langkah awal di internal organisasi kami melakukan sosialisasi anti radikalisme,” tandas E.K Tindangen.
(JerryPalohoon)