Manado – Rapat Pansus DPRD Sulut pembahas Laporan Keterangan Pertanggung-jawaban (LKPJ) Gubernur tahun 2016 bersama Sekprov dan SKPD Pemprov Sulut, Kamis (6/4/2017), juga menghadirkan Direksi Bank SulutGo.
Pada rapat yang dipimpin Ketua Pansus, Ferdinand Mewengkang, Dirut Bank SulutGo Jeffry Dendeng menguraikan hasil kerja manajemen Bank SulutGo sepanjang tahun 2016.
Menurut Jeffry Dendeng, modal inti Bank Sulut mencapai Rp1,13 triliun, total asset Rp11,3 triliun, dana pihak ketiga Rp7,94 triliun terjadi penurunan dibandingkn tahun 2015. Meskipun tabungan meningkat namun deposito dan giro terjadi penurunan.
Laba bruto tahun 2016 Rp257 miliar mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2015 sebesar Rp188 miliar, laba netto 2016 Rp173 miliar meningkat dibandingkan tahun 2015 Rp126 miliar.
“Total 86,7 M lebih deviden yang dibagikan, tertinggi Pemprov Sulut dengan saham 272,4 M lebih atau 36,4 persen, dengan total deviden untuk Pemprov sebesar 31 M lebih,” jelas Jeffry Dendeng yang didampingi Revalino Pepah sambil menambahkan angka-angka pasti tertera dalam laporan tertulis.(JerryPalohoon)