Sangihe, BeritaManado.com-Terkait permasalahan kekurangan obat disalah satu Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Enemawira Kecamatan Tabukan Utara (Tabut), yang pada beberapa waktu lalu menjadi polemik bagi masyarakat Tabut.
Hal ini langsung mendapat tanggapan dari pihak terkait yaitu Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemkab Sangihe, yang mana pihak Dinkes akan segera mendata kebutuhan obat di Puskesmas Enemawira.
“Setelah selesai mendata maka akan di cek digudang obat Dinkes, kalau obat ada, maka akan langsung atau segera di distribusi ke Puskesmas Enemawira sesuai kebutuhan pasien,” kata Kepala Dinkes dr Yopi Thungari kepada sejumlah wartawan, Senin (5/11/2018) ketika dikonfirmasi diruang kerjanya.
Ditambahkanya, jika kedapatan kebutuhan obat dilapangan tidak tersedia di gudang, “maka Dinas kesehatan langsung akan mengadakan obat tersebut menggunakan dana Kapitasi,” tambahnya.
(Christian Abdul)