Minut, BeritaManado.com – Sebanyak 1,4 ton beras disalurkan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) bagi 237 jiwa korban bencana angin puting beliung di Desa Treman Kecamatan Kauditan.
Penyaluran beras dilakukan di gedung pertemuan desa, oleh Kepala Dinas Pangan Ir Johana Manua MSi, didampingi Camat Kauditan Marto Rasubala dan Hukum Tua Desa Trema Bernadus Dumanauw, Jumat (2/11/2018).
“Ini diambil dari cadangan pangan pemerintah yqng diperuntukan apabila terjadi musibah bencana. Dibagi sesuai jumlah jiwa dalam keuarga, dimana satu jiwa mendapat 6 Kilogram untuk konsumsi dalam satu bulan,” kata Manua.
Sementara itu Camat Kauditan Marto Rasubala mengatakan, bantuan untuk korban bencana tidak dalam bentuk uang tunai melainkan bahan pangan dan bangunan.
“Pemerintah kabupaten tidak tinggal diam menghadapinsituasi sekarang, saya berharap bantuan bahan bangunan ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh para penerima dalam membangun kembali rumah-rumah yang rusak,” kata Rasubala.
Hukum Tua Desa Treman Bernadus Dumanauw berterima kasih kepada pemerintah kabupaten atas kepedulian kepada warganya.
Dumanauw menghimbau masyarakat tetap bersyukur dengan bantuan yang ada.
“Kita bersyukur tidak ada korban jiwa disini. Kalau dibandingkan dengan musibah di Palu, tentu kita lebih beruntung,” ujar Dumanauw.
Sebelum dilakukan penyaluran beras, terlebih dahulu pemerintah desa menggelar doa bersama lintas agama yang dihadiri perwakilan denominasi gereja dan tokoh muslim di Desa Treman.
(FindaMuhtar)