Kotamobagu – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kotamobagu, dibawah kendali Sa’ir Lentang memberikan apresiasi khusus bagi siswa berprestasi di sekolah.
Menurut Kepala Seksi Kurikulum dan Kesiswaan, Rastono SPd, mengatakan sebesar 600 juta rupiah telah disediakan Dikpora untuk para siswa tersebut, khususnya yang berprestasi di bidang olahraga.
“Bagi siswa yang sering mendapatkan prestasi dalam lomba yang diikuti, Pemkot Kotamobagu akan memberikan beasiswa untuk pengembangan bakat mereka,” ujarnya.
Ditambahkannya, bahwa dalam waktu dekat ini pihaknya akan menggelar sejumlah program, dalam pengembangan minat dan bakat siswa.
“Program ini juga melibatkan tenaga profesional sesuai bidangnya, baik dari kalangan guru pengajar dan praktisi,” tukasnya. (Zulfahmi)