MANADO – Dr Maya Rumantir memantapkan langkah untuk maju sebagai calon Gubernur Sulut dari PDI-Perjuangan. Berbekal visi Tuhan berupa Panca Asah Mulia atau lima harapan mulia, yaitu mewujudkan masa depan Sulut bermoral, berkualitas, bersinar, damai dan sejahtera.
Kader PDI-Perjuangan mendukung penuh calon gubernur berlatar-belakang artis dan pengusaha ini. Seperti diutarakan Ketua PAC Tikala, Julius Golung bersama beberapa pengurus PAC di Manado kepada beritamanado, Rabu (19/05) pagi. Figur Maya Rumantir pantas diusung PDI-Perjuangan mengingat kapasitasnya sebagai pengusaha yang sangat peduli masyarakat kecil.
“Aktifitas Ibu Maya sangat banyak dikegiatan sosial diantaranya melalui Yayasan Maya Gita, figur ini layak menjadi pemimpin karena memiliki kepribadian menarik dan terutama takut Tuhan,” ujar Golung. (JRY)