Manado – Banyak kriteria yang perlu dimiliki para calon legislatif, atau Caleg, supaya bisa menuai apresiasi positif dari konstituen dan dipilih tentunya.
Opini masyarakat yang berkembang, Caleg perlu dilengkapi dengan kekuatan finansial mumpuni. Namun ada juga ingin memilih calon yang tidak cacat kehidupan spiritualnya.
“Bagi saya yang terpenting Caleg itu takut akan Tuhan, sehingga dengan begitu dia akan bertugas dengan jujur kalau duduk sebagai wakil rakyat dan terutama tidak korup,” ujar Ade Rahayu, warga Sindulang I Kecamatan Tuminting, Kota Manado, Minggu (1/12).
Ada juga yang menyebut, karena Caleg adalah panutan masyarakat maka dia harus memiliki rumah tangga harmonis.
“Kalau Caleg itu sayang anak, istri atau suaminya berarti dia sudah masuk kriteria ideal yang bisa dipilih,” cetus Rindi Wuisan, pegawai swasta di Manado. (Ady Putong)