
Manado – Komunitas Pemulung yang sehari-harinya bekerja di tempat pembuangan Akhir (TPA) Sumompo Tuminting Manado, mendoakan keselamatan dan umur panjang dari Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang yang pada hari Jumat (16/1/2015), akan berhari ulang tahun Ke-70 tahun. Hal ini disampaikan Koordintor pemulung TPA Sumompo Ratna Taasubi mewakili 173 KK komunitas pemulung, 15 petugas TPA dan penduduk sekitar.
Para pemulung juga mengungkapkan terima kasih saat Pemprov Sulut memberikan bantuan sembako berupa beras, gula pasir, super mie, minyak goreng serta biscuit anak-anak (AMP-ASI) secara simbolis yang diserahkan Kadis kesehatan dr Grace Punuh M.Kes dan Karo Perekonomian Janne Mendur, SE atas nama Gubernur di TPA Sumompo.
Baik dr Grace maupun Mendur, keduanya sangat terharu saat menyerahkan bantuan tersebut. “Saya selama ini baru kali ini ketempat TPA Sumompo, dan saya menyaksikan langsung kehidupan mereka yang sangat menyedihkan,” jelas dr grace.
“Para pemulung juga mendoakan Gubernur SHS panjang umur saat mengetahui HUT beliau pada Jumat besok,” (rizath polii)