Manado – Anggota DPRD Kota Manado Dapil Wenang Wanea, Lily Walanda menjaring aspirasi masyarakat lewat agenda masa reses III 2017, di kelurahan Tikala Kumaraka, Kamis (30/11/2017), kemarin.
Lily Walanda yang didampinggi Camat Wenang Donald Sambuaga dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini merupakan masa kerja setiap anggota Dewan di luar kantor DPRD Manado.
“Untuk bertemu dengan konstituen di dapil masing-masing, guna menyerap aspirasi masyarakat untuk disampaikan kepada Walikota Manado,” kata Lily Walanda.
Adapun yang menjadi aspirasi masyarakat mengenai penerangan Lampu Mahakeret Lingkungan V, trafficking anak, krisis air, raskin hanya 10 karung sedangkan rata-rata masyarakat pekerjaan buruh, dan terakhir masalah macet.
Menanggapi keluhan masyarakat, Lily Walanda menjelaskan bahwa saat ini DPRD Manado sedang membuat perda trayek mikro.
“Menggingat dishub tidak bisa ambil tindakan karena tidak diatur. Untuk Trafficking baru kita selesaikan termasuk ibu dan anak. Kurangnya lampu jalan nanti kita akan sampaikan, dan kebetulan anggota dewan dapat dua nanti saya serahkan ke Camat agar di taruh dimana,” terangnya.
Tambahnya, soal PT Air memang masih ada masalah dengan pihak Belanda.
“Karena itu saat ini pemkot Manado sedang berusaha membangun jaringan baru, dan kalau untuk raskin datanya dari BPS, nanti kita tanya bagaimana kalau bisa lewat dewan,” pungkasnya.
Sementara itu Camat Wenang Donald Sambuaga sangat mengapresiasi atas setiap usulan dari masyarakat serta niat dari Srikandi Demokrat Lily Walanda agar memperjuangkan semua aspirasi.
(Anes Tumengkol)