Likupang – Pariwisata tujuan utama Pemkab Minahasa Utara, ini terlihat dalam visinya, Minahasa Utara Daerah Tujuan Wisata 2015.
Untuk wilayah Likupang, ada pulau yang di sebut sebagai Pulau Bali. Pulau Bali ini miliki spot diving dan snorkling serta delapan cottage.
Keindahan alam bawah laut dan pantai serta lingkungan di Pulau Bali sudah terkenal sampai ke mancanegara. Buktinya, di Pulau Bali dihuni sebagian besar bule (wisatawan asing).
Pulau Bali itu, adalah Pulau Bangka Likupang, yang disingkat Bali. Camat Likupang Selatan, Styvi Watupongoh SIP melalui Sekcam, Chresto Palandi, mengatakan wilayah Likupang juga Bangka, miliki nilai panorama dan pariwisata yang luar biasa.
“Minut punya Klabat, juga punya pantai dan alam bawah laut. Untuk alam pantai dan bawah laut, di Pulau Bali tempatnya,” kata Palandi pada beritamanado.
Ditambahkannya, Likupang Selatan miliki 18 desa, 15 diantaranya berbatasan langsung dengan pantai. Sedangkan untuk Pulau Bangka miliki empat desa, yaitu Desa Kahuku, Libas, Ehe dan Lihunu.
Untuk masyarakat Likupang Selatan, terdata 19.139 penduduk, dengan 13.155 daftar pemilih sementara. Mata pencaharian masyarakatnya, sebagian besar sebagai nelayan, ada juga sebagai perani, pekebun dan peternak. (robintanauma)