Manado, BeritaManado.com — Jemaat KGPM Efrata Tompasobaru sedang bersukacita atas perayaan HUT ke-90 gerejanya, Sabtu (11/11/2023).
Puncak HUT KGPM Efrata Tompasobaru, disyukuri dengan ibadah sekaligus peletakan batu pertama pastori.
Perayaan diawali dengan ibadah yang dipimpin Ketua Majelis Gembala KGPM Gbl Fera Mamesah Lintong, MTh.
Hadir pula Ketua Umum Pucuk Pimpinan KGPM, Gbl. Francky Londa STh, MA, yang berkesempatan memberikan sambutan.
Spesialnya, sambutan mewakili tamu disampaikan oleh Wenny Lumentut.
Wenny menyampaikan selamat bersyukur kepada jemaat KGPM Efrata Tompasobaru.
Ia berpesan untuk senantiasa menjaga soliditas dalam berjemaat dan terus mempererat persaudaraan di tengah masyarakat.
“Baku-baku bantu. Dan tetap bersyukur dalam kondisi apapun,” pesan Wenny.
Di tahun politik seperti sekarang, Wenny mengajak warga gereja terus memelihara iman dan memperkokoh kerukunan.
“Kita songsong pemilu dengan damai dan terus menjaga ketenteraman,” ajak Wenny.
Wenny juga mengingatkan jemaat untuk menghindari perilaku konsumtif.
Di tengah kondisi ekonomi dunia yang tidak stabil, Wenny berharap masyarakat lebih bijak dalam memutuskan sesuatu.
Di kesempatan ini, Wenny atas nama pribadi turut memberikan sumbangan untuk membantu pembangunan pastori.
Adapun para tamu undangan yang hadir diantaranga Sekretaris Umum Pucuk Pimpinan dan Majelis Gembala KGPM, Gbl James Rumagit, MTh, Bendahara KGPM, Pnt. Drs Viktor Rompas, Anggota DPRD Sulut, Boy Tumiwa.
Adapula Wakil Ketua Pucuk Pimpinan KGPM, Jan Polii, Ketua Pimpinan Majelis Wilayah 28 KGPM Ranoyapo Tompaso Baru, Gbl. Voice Man Tumuju, STh, Ketua PMS KGPM Efrata Tompaso Baru, Gbl. Jimi Oroh S.The, Ketua BPS KGPM Efrata Tompaso, Pnt. Maikel Rembet, Camat Tompaso Baru, Jemi Loa, dan para undangan.
(Alfrits Semen)